Senin, 21 September 2009

Kampung Rambutan Masih Dipadati Pemudik

Meski sudah memasuki hari kedua Lebaran, para pemudik masih memadati Terminal Kampung Rambutan. Pada Senin (21/9) siang, tercatat 10.880 penumpang diberangkatkan menuju kampung halamannya masing-masing.

Wakil Komandan Regu Dinas Perhubungan Terminal Kampung Rambutan Gunardi mengatakan, pemberangkatan para pemudik masih akan belum surut hingga esok hari. "Di sini kebanyakan pemudik menuju daerah Jawa Barat, jadi berangkatnya juga suka-suka ketika hari H. Kemungkinan besok baru mulai berkurang," kata Gunardi.

Ia memaparkan, untuk hari ini kebanyakan pemberangkatan dilakukan untuk jurusan jarak dekat, seperti Sukabumi dan Cianjur. Sementara untuk jurusan Jawa Tengah relatif sepi.

Jika dibandingkan dengan Lebaran pertama, Minggu (20/9), penumpang yang diberangkatkan hari ini jauh berkurang. Kemarin, tak kurang dari 20.420 pemudik telah diberangkatkan. Gunardi juga memperkirakan, kepadatan arus balik menuju Kampung Rambutan baru akan terjadi pada H+3. KOMPAS.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails
Bookmark and Share

Arsip Blog