Senin, 12 Oktober 2009

Chris John Siap Jadi Pelatih


Duduk di kursi pelatih. Harapan itu yang ingin diwujudkan juara dunia kelas bulu Asosiasi Tinju Dunia (WBA), Chris John, jika pensiun sebagai atlet. "Saya inginnya seperti itu supaya apa yang saya dapatkan selama ini bisa saya tularkan kepada yang lainnya," kata petinju berusia 30 tahun di Semarang, Jawa Tengah, Ahad (11/10), seperti diberitakan ANTARA.

John menyadari tak selamanya berada di atas ring. Pemilik rekor bertarung 43 kali menang dan dua kali seri ini menargetkan mundur sebelum berusia 35 tahun. Ayah dua putri ini punya beberapa lahan baru yang dirintis bila pensiun nanti. Di antaranya membuka warung internet di Kabupaten Kudus, Jateng, dan tempat sewa kos di kawasan Sampangan, Semarang.

Terlepas dari harapan itu, hingga kini John belum ada pembicaraan dengan manajer dan pelatihnya, Craig Christian. Terutama, perihal langkah selanjutnya untuk tarung unifikasi maupun naik kelas. Ini mengingat prestasi sang juara sudah 12 kali mempertahankan gelarnya di kelas bulu. "Semuanya tergantung pada Craig Christian karena dia tahu yang terbaik buat saya," tutur John.

Menyinggung rencana berlatih kembali di Sasana Herry`s Gym Perth, Australia, John mengatakan, belum ada rencana ke sana. "Saya diberi waktu untuk istirahat oleh Craig, soal nanti berlatih kembali tentunya akan ada kabar atau pemberitahuan dari yang bersangkutan," imbuh petinju yang merebut gelar juara dunia dari tangan Oscar Leon (Kolombia) pada pertarungan ad-interim di Bali, 2003.

John baru kembali mempertahankan sabuk gelar juara dunia setelah menang dengan angka mutlak dari petinju Amerika Serikat, Rocky Juarez. Peristiwa itu terjadi pada tarung tunda di MGM Grand, Las Vegas, Nevada, AS, 19 September silam.(AIS/ANS) Liputan6.com, Semarang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails
Bookmark and Share

Arsip Blog