RSS (Really Simple Syndication/Rich Site Summary) yaitu sebuah halaman web yang berisi daftar informasi yang terupdate menurut urutan waktu informasi di publiskan, seperti Headline news, posting blog bahkan juga file-file Podcast (file audio dan video), semua file tersebut di format dalam sebuah program yang lazim disebut Feed Reader atau Aggregators.
Tujuan dari keberadaan RSS Feed ialah, memudahkan pengguna internet untuk mengikuti berita dari situs atau blog favoritnya, melalui aktivitas subscribe untuk menerima update dari situs/blog secara berkelanjutan. Fasilitas yang ditawarkan RSS feed menghemat waktu para internet user, karena mereka tidak perlu mendatangi situs favoritnya untuk mendapat berita teranyar, karena berita yang akan datang kepada mereka. Hal ini seperti berlangganan koran, loper koran yang mendatangi kita.
Sebelum RSS feed muncul, pengguna internet menggunakan fasilitas Bookmark, namun timbul masalah karena si pencari berita akan kecewa jika mendatangi situs tersebut ternyata tidak ada update/berita baru, akan timbul masalah cukup merepotkan jika kita mengikuti banyak situs. Anda akan telat menerima info terbaru jika lupa untuk mengeceknya,
Dengan RSS Feed kita akan dikabari setiap kali terjadi update, ini sama halnya seperti menunggu bola dan dapat mengehemat waktu karena tidak harus mendatangi situs tersebut untuk mencari berita baru.
Ada banyak layanan Feed reader di internet dengan pendekatan yang berbeda juga fasilitas, namun untuk memulainya saya angkat yang paling sering di gunakana yaitu Google Reader dan Bloglines, saya pribadi menggunakan Google Reader, bukan berarti ia lebih unggul dari semua layanan feed reader lain namun karena Google reader sudah memasyarakat dan saya sudah terbiasa dengannya,
Dan cara terbaik untuk memahami cara kerja Google reader dan layanan lain yang serupa, ialah dengan mensubscribe pada sebuah feed lalu gunakan fasilitas feed reader yang anda sukai, seperti Google reader, Yahoo RSS, Bloglines dan lainnya.
Cara mensubscribe paling sering di gunakan ialah dengan RSS Reader atau subscribe lewat email Email, yang biasanya dijadikan pilihan kedua setelah RSS reader.
Itulah ke 2 cara yang paling sering di gunakan. Dan anda bisa melakukan subscribe di blog ini melalui:
Itulah penjelasan singkat dari Apa sih RSS Feed
Tidak ada komentar:
Posting Komentar