Senin, 26 Oktober 2009

HAJI: 2 Penyakit yang Sering Menyerang Jemaah Haji


VIVAnews - Para jamaah haji asal Indonesia diimbau menjaga kesehatan selama menjalankan ibadah di tanah suci. Sebab, banyak jemaah haji yang mulai terserang penyakit sesampainya di Arab Saudi.
Seperti dimuat laman Departemen Agama, penyakit infeksi saluran pernafasan atas (ISPA) menjadi penyakit yang paling sering menyerang jemaah haji. Sedang jenis penyakit yang paling sering menyebabkan kematian adalah serangan jantung koroner.

"Untuk mencegah ISPA jemaah harus menjaga daya tahan tubuh dengan makan bergizi, istirahat cukup, dan menjaga kebersihan," kata Wakil Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) 1430 H Bidang Kesehatan, Barita Sitompul.

Jemaah haji disarankan agar selalu menggunakan masker dan menjauhi kerumunan agar tak tertular ISPA.

Sedang untuk penderita jantung, Barita menyarankan agar membawa obat-obatan yang biasa dikonsumsi. Jumlahnya disesuaikan dengan masa tingga jemaah di tanah suci.

"Meski kami menyediakan berbagai jenis obat namun sebagai upaya antisipasi jemaah perlu membawa obat yang biasa diminumnya," ujar Barita.

Saat ini  Balai Pengobatan Haji Indonesia (BPHI) Madinah mulai merawat jalan belasan jemaah haji karena terserang ISPA, batuk dan juga bronchitis.

Sementara penyakit jemaah yang memerlukan perawatan lanjutan, seperti hipertensi krisis dan cuci darah, maka dirujuk ke RSAS King Fahd di Madinah atau rumah sakit terdekat.

Menurut dokter jaga di Balai Pengobatan Haji Indonesia Daker Madinah, Peni Erlinawati, menjelang musim dingin jemaah calon haji Indonesia yang mengeluh karena terserang penyakit terus berdatangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails
Bookmark and Share

Arsip Blog