Selasa, 20 Oktober 2009

BOLA : Lyon & MU Calon Tumbal Kebangkitan The Reds


VIVAnews - Lyon dan Manchester United akan bertandang ke Anfield pekan ini. Tuan rumah Liverpool berniat menjadikan keduanya sebagai tumbal untuk kebangkitan mereka di pentas Premier League dan Liga Champions 2009/2010. 

Grafik Liverpool musim ini memang belum menunjukkan peningkatan yang signifikan. Penampilan Steven Gerrards cs masih belum stabil baik di pentas Liga Champions maupun Premier League.

Di pentas Liga Inggris, The Reds kembali menderita kekalahan 0-1 saat bertandang ke markas Sunderland, Sabtu, 17 Oktober 2009. Kekalahan ini telah membuat The Reds menjauhi zona big four di klasemen sementara.

Dengan koleksi 15 poin dari 9 laga, Liverpool baru menempati urutan ke-8 atau dua tingkat lebih rendah dari posisi sebelumnya. Liverpool akan menjamu MU pada Minggu, 25 Oktober 2009.

Nasib tak jauh beda juga dialami Liverpool di Liga Champions 2009/2010. Hingga pertandingan ke-2, Steven Gerrard cs hanya menempati peringkat ketiga dengan koleksi 3 poin dari dua kali laga.

Kekalahan 0-2 diderita Liverpool saat bertemu Fiorentina. Selanjutnya, The Reds akan menjamu juara Liga Prancis, Lyon, Selasa, 20 Oktober 2009.

Dua laga ini merupakan momen bagi Liverpool untuk bangkit. Syaratnya, Steven Gerrard cs harus mampu meraih poin penuh saat tampil di Anfield.

"Daripada mengatakan pekan ini bakal membunuh musim kita, sebaiknya kita memandangnya sebagai pekan yang dapat merubah musim kita," kata Benitez seperti dilansir MirrorFootball.co.uk, Selasa, 20 Oktober 2009.

"Ini merupakan kewajiban saya sebagai manajer, sebab kami tahu kalau pekan ini bisa merubah semuanya menjadi positif," kata Benitez.

Menghadapi Lyon, Liverpool dipastikan akan kehilangan Fernando Torres. Namun Benitez masih bisa bernafas lega, karena Gerrard yang sebelumnya absen lawan Sunderland dipastikan sudah bisa tampil.

"Tim ini punya kualitas yang lebih dan kami akan bermain baik dalam satu atau dua partai ke depan. Setiap orang akan berfikir kalau dia benar. Pekan ini merupakan hal yang positif bagi kami," kata Benitez.

"Posisi kami akan lebih baik bila berhasil mengalahkan Lyon. Begitu juga bila kami mampu mengalahkan MU. Kemenangan akan membuat jarak kami dengan tim papan atas hanya empat poin. Jadi semuanya sudah jelas, kami akan bermain lebih baik dan percaya diri," tandas Benitez.
• VIVAnews

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails
Bookmark and Share

Arsip Blog