Rabu, 14 Oktober 2009

Nikon Rilis Kamera DSLR ber-ISO 102.400


Produsen kamera DSLR terkemuka, Nikon meluncurkan kamera profesional terbarunya bernama Nikon D3s. Selain dapat digunakan untuk merekam video, kamera ini disebut memiliki sensitivitas ISO hingga 102.400.

Kamera ini cocok digunakan bagi fotografer yang menyukai tantangan foto dengan cahaya minim. Dengan besarnya ISO tersebut, fotografer dapat membuat kreativitas karya foto yang luar biasa.

"Saat Nikon D3 diluncurkan, itu adalah era baru bagi industri profesional olah foto digital. Hari ini D3s akan membawa kembali kejayaan Nikon untuk memimpin industri ini," ujar Edward Fasano, general manager Marketing, SLR Systems Products pada Nikon, sesuai dalam keterangan resmi yang dirilis Nikon, Rabu (14/10/2009).

Nikon D3s dibuat atas kesuksesan saudara tuanya yakni Nikon D3, sebuah kamera profesional DSLR dengan 12.1-megapixel FX-format CMOS sensor. Alhasil kamera ini mengintegrasikan kemampuan pengambilan gambar dalam cahaya minim yang luar biasa, serta kemampuan perekaman video secara High-Definition (HD).

"Konstruksi D3s dibuat untuk memenuhi kebutuhan para fotografer profesional akan sebuah alat yang dapat dikombinasikan dengan skill mereka. Kamera ini cocok untuk digunakan dalam kondisi apapun," tambah Edward.

Kamera ini dijadwalkan akan tersedia di pasar, paling lambat November 2009 dengan kisaran harga US$ 5.199 atau sekitar Rp 48 juta. Didalamnya sudah termasuk lensa AF-S DX Micro NIKKOR 85mm f/3.5G ED VR. Fajar Widiantoro - detikinet

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails
Bookmark and Share

Arsip Blog