Senin, 09 November 2009

LIFESTYLE: Jelajah Internet Tingkatkan Konsentrasi Kerja




VIVAnews - Setelah menghabiskan waktu libur di akhir pekan, hari Senin kok, malah malas bekerja? Seperti itulah sindroma “I Hate Monday!” Sindrom yang biasa muncul pada Senin pagi ini ditandai beberapa gejala, di antaranya bangun kesiangan, kepala terasa berat sewaktu bangun tidur, uring-uringan, sakit perut, dan migren.

Bayangan setumpuk pekerjaan dan jalanan macet, memang bisa membuat Senin menjadi hari yang berat untuk dilalui. Padahal, ada banyak tugas kantor menumpuk di depan mata. Lantas, apa yang harus dilakukan agar Anda bisa mendapat suntikan semangat di hari Senin?


Jangan telat bangun
Bangun sepagi mungkin. Pasang alarm satu jam lebih awal. Disiplinkan diri dengan tidak kembali tidur saat weker atau alarm berbunyi. Segeralah bangkit dan mandi. Dengan begitu Anda memiliki waktu menyiapkan pakaian terbaik dan berdandan. Plus, Anda tidak akan uring-uringan di pagi hari. Saat bersiap-siap,  boleh juga mendengarkan musik kesukaan, agar makin semangat menuju kantor.

Buat daftar kerja 
Setibanya di kantor, jangan terburu-buru mengerjakan semua tugas. Anda mungkin akan sedikit kewalahan, melihat tugas kantor yang menumpuk. Namun jangan jadikan hal seperti ini membuat Anda panik dan stres sendiri. Lakukan secara perlahan tapi pasti, dan jangan terjebak dalam pikiran sendiri yang menganggap semua tugas kantor harus selesai dalam waktu bersamaan. 

 Tarik nafas dalam-dalam, lalu mulailah dengan tugas yang lebih banyak membutuhkan kreativitas. Berkreasi akan membangkitkan energi dan semangat Anda.


Browsing internet  
Melakukan penelusuran di dunia maya, alias browsing internet di sela jam kerja ternyata bisa meningkatkan produktivitas karyawan. Hal ini karena browsing selama 10 menit sama efektifnya dengan kegiatan rehat sejenak seperti minum kopi atau merokok saat pikiran mulai buntu.

Peneliti dari Goldsmith College, London, Inggris telah melakukan riset terhadap 1.700 karyawan di beberapa perusahaan Inggris. Hasilnya, karyawan yang menghabiskan waktu selama 10 menit dengan melakukan e-break untuk melihat halaman situs pertemanan, seperti facebook, twitter, atau bahkan sekedar membaca gosip terkini para selebritis, mengaku merasa lebih produktif saat kembali bekerja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails
Bookmark and Share

Arsip Blog