Minggu, 01 November 2009

Ide Kencan Musim Panas yang Asyik



KENCAN istimewa tak melulu dinikmati di gedung bioskop atau area taman kota. Berbagai kegiatan mengasyikan pun bisa dinikmati saat kencan berlangsung. Sayangnya tak banyak pasangan mengerti kegiatan apa saja yang bisa dinikmati saat kencan berlangsung.

Pemilihan kegiatan yang tepat dipercaya bisa mengubah nuasana kisah cinta semakin berbunga dan menggelora. Konon kegiatan ini dipercaya bisa memberikan sentuhan hangat dalam rajutan asmara. Untuk menjadikan kencan musim panas tetap terasa indah, ada beberapa kegiatan istimewa yang bisa Anda nikmati bersama pasangan, seperti yang dikutip dari Askmen.

Mencuci mobil pasangan

Mungkin ini adalah ide yang tak pernah terlintas dalam benak Anda: Berkencan sambil mencuci mobil pasangan. Tapi tak ada salahnya untuk mencoba. Tentu pasangan pun tak akan menolak perhatian dari Anda. Setelah mobil si dia menjadi bersih dan mengkilat, tak ada salahnya meminta sebuah ciuman istimewa darinya. Tanpa berpikir panjang, pastinya si dia akan mendaratkan sebuah ciuman istimewa untuk Anda.

Bermain layang-layang

Terlihat sepintas permainan layang-layang merupakan permainan anak-anak, namun tak berarti Anda bisa menyepelekan kegiatan yang satu ini. Justru di balik kencan kali ini Anda dan pasangan bisa memupuk kekompakkan. Pasalnya kencan istimewa ini bukanlah hanya untuk anak-anak semata. Untuk menerbangkan sebuah layang-layang tentu diperlukan sebuah kerja tim yang hebat. Jadi untuk sebuah hubungan yang hebat Anda dan pasangan pun harus memiliki kerja sama yang hebat pula.

Menonton konser grup band kesayangan

Kegiatan lain yang bisa Anda dan pasangan nikmati saat kencan musim panas adalah menonton konser grup band kesayangan. Ini merupakan salah satu cara mudah untuk membuatnya kian dekat dengan Anda. Tak perlu mengumbar kata-kata mesra, seiring dengan lantunan lagu yang romantis menemani kencan kalian, pastinya si dia akan mengerti dengan perhatian ekstra Anda kali ini. Pilihlah menikmati kencan di sore hari agar kalian berdua bisa terbebas dari terik matahari yang membakar kulit.(jri)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails
Bookmark and Share

Arsip Blog